Oli merupakan salah satu komponen penting yang ada pada mesin dan digunakan agar mesin dapat bekerja secara maksimal. Terdapat beberapa fungsi oli yaitu, melumasi, mendinginkan, dan membersihkan komponen mesin, serta merapatkan celah untuk mengurangi risiko terjadinya kebocoran. Berikut merupakan ciri - ciri oli motor yang masih bagus :
Melihat warna oli merupakan cara paling mudah untuk mengidentifikasi kualitas oli, apakah masih bagus atau sudah perlu diganti. Warna oli motor yang masih bagus adalah kuning keemasan dan terlihat jernih atau bening, tidak keruh. Oli yang berwarna hitam merupakan pertanda bahwa oli perlu diganti, dikarenakan oli sudah tidak berfungsi secara maksimal.
2. Aroma Oli Tidak Menyengat
Oli normal seharusnya tidak memiliki bau yang menyengat. Jika terdapat bau menyengat pada oli, ada kemungkinan oli bermasalah atau oli menggunakan pewangi yang bisa mengakibatkan kerusakan pada kendaraan.
3. Oli Tidak memiliki Endapan Kotoran
Tekstur Oli yang masih bagus berupa cairan yang licin. Oli yang saat dituangkan memiliki tekstur kental dan memiliki endapan kotoran, oli tidak sesuai dengan standar dan perlu diganti.
4. Kinerja Mesin Baik
Oli yang masih bagus dapat menjaga performa motor sehingga pengguna kendaraan dapat menambah kecepatan. Kualitas oli tidak berkurang dan sesuai dengan jarak tempuh motor dengan label produk selama masa pemakaian.
Lakukan pengecekan oli pada kendaraan bermotor anda. Jika kondisi oli sesuai dengan ciri - ciri yang disebutkan diatas, maka kendaraan anda aman untuk digunakan. Tetapi, jika kondisi oli anda menunjukkan ciri yang sebaliknya, disarankan untuk segera mengganti oli agar mesin kendaraan bermotor anda dapat berjalan sesuai fungsinya.
Oli merupakan salah satu komponen penting yang ada pada mesin dan digunakan agar mesin dapat bekerja secara maksimal. Terdapat beberapa fungsi oli yai...
NEWS FLASHShop&Bike Buka di Hari Kedua Idulfitri dengan Beragam Promo MenarikJAKARTA: Bagi sebagian pengendara, hari libur merupakan saat yang tep...
Busi merupakan komponen penting pada sepeda motor. Tanpa kehadiran busi, tentu motor tidak akan bisa hidup dan dikendarai. Namun, masih banyak pemil...
NEWS FLASHRawat Motor Anda dengan Promo Gajian dari Shop&Bike JAKARTA: Pandemi bukanlah alasan untuk tidak merawat motor Anda. Sisihkan sebagian d...
Berdasarkan prediksi cuaca yang diperkirakan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), memprediksi negara Indonesia akan mengalami pu...
Ban merupakan salah satu komponen terpenting yang ada pada sepeda motor. Ban bersentuhan langsung dengan jalanan dan menopang beban pengendara serta s...