Jangan Anggap Sepele, Ini Penyebab Busi Motor Cepat Mati

Jangan Anggap Sepele, Ini Penyebab Busi Motor Cepat Mati

Busi merupakan komponen penting pada sepeda motor. Tanpa kehadiran busi, tentu motor tidak akan bisa hidup dan dikendarai. Namun, masih banyak pemilik kendaraan lupa merawat peranti yang satu ini.

Busi juga butuh dirawat dan jika perlu diganti apabila busi sudah menunjukkan tanda-tanda kerusakan. Maka dari itu, kamu harus selalu memperhatikan kondisi busi dan jangan sampai rusak parah.

Soalnya, banyak pemilik sepeda motor yang lalai dan tidak memperhatikan peranti busi. Alhasil, sering terjadi sepeda motor mati mendadak dan salah satunya disebabkan oleh busi yang bermasalah.

Perlu diketahui, ada sejumlah faktor yang menyebabkan busi sepeda motor jadi cepat rusak. Berikut ini beberapa hal yang menimbulkan kerusakan pada busi:

1. Kebocoran Kompresi Mesin

Kompresi mesin yang bocor bisa menyebabkan hilangnya tekanan di silinder ruang pembakaran atau combustion chamber. Salah satu ciri khas jika terjadi kebocoran pada kompresi mesin adalah busi yang cepat mati.

Untuk itu, usahakan kamu mengecek kembali mesin pada sepeda motor kamu. Bisa jadi kerusakan pada mesin juga berimbas ke busi motor.

2. Setelan Bahan Bakar Tidak Pas

Faktor kedua bisa jadi karena setelan bahan bakar yang salah, hal ini menyebabkan hisapan bensin terlalu banyak. Selain sepeda motor menjadi lebih boros, busi pun akan cepat mati karena terlalu banyak disiram dengan bensin.

Untuk mengeceknya, kamu bisa melihat bagian elektroda pada busi. Apabila setelan bahan bakar terlalu boros, nantinya bagian atas busi akan terlihat basah oleh bensin.

Cara mengatasinya, segera setting ulang setelan bahan bakar motor kamu. Biasanya masalah ini sering menimpa motor yang masih menggunakan sistem karburator.

3. Korsleting pada Jalur Pengapian

Salah satu ciri adanya korsleting di jalur pengapian adalah saat motor digas, namun tidak meluncur secara maksimal, istilahnya adalah ngadat. Selain itu motor juga sering tiba-tiba mendadak mati ketika sedang berkendara.

Selain menyebabkan busi cepat mati, korsleting di jalur pengapian juga bisa menyebabkan komponen lain pada motor cepat mati seperti halnya CDI, koil ataupun spul. Untuk memperbaikinya, kamu bisa mengecek jalur pengapian dan melihat adakah kabel yang terbakar karena korsleting, jika ditemukan kamu bisa membawa motor ke bengkel terdekat.

4. Pemasangan Busi Kurang Tepat

Pemasangan busi yang tidak tepat juga menyebabkan busi motor menjadi cepat rusak. Seperti busi terlalu longgar, atau posisi busi yang tidak tepat karena jalur baut (jalur ulir) mulai rusak.

Dengan begitu, kamu harus memastikan busi dipasang dengan posisi yang tepat. Karena jika tidak, busi akan cepat rusak dan berdampak pada performa motor yang cepat mati.

 

Tuliskan Komentar Anda

Billisany Akhyar

Artikelnya bagus

2 years ago


Artikel Terkait

 

Subscribe

Dapatkan Informasi Terbaru dari Kami seputar promo dan artikel yang menarik